Rekomendasi Drama Korea Terbaru, Rating Rendah Meski Dibintangi Aktor Kondang dan Idol Kpop

Jumat, 18 November 2022 | 22:00
kolase Asianwiki

Blind dan Cheer Up

GridStar.ID - Rekomendasi drama Korea rating biasa dengan aktor luar biasa.

Meski dibintangi idol populer, tapi beberapa drama Korea ini tidak bisa meraih rating gemilang.

Tapi, coba deh menonton drakor-drakor ini untuk mengisi waktu senggang, jalan ceritanya nggak kalah bagus loh!

1. Blind

Drama Korea Blind bergenre thriller misteri yang mengisahkan penyelidikan kasus pembunuhan berantai.

Dibintangi Taecyeon 2PM, Jung Eun Ji Apink dan Ha Seok Jin, drama Korea Blind memiliki 16 episode.

Dalam drama Korea Blind, Taecyeon 2PM berperan sebagai Ryu Sung Joon, seorang detektif divisi kejahatan.

Jung Eun Ji Apink sebagai Jo Eun Ki, seorang pekerja sosial, dan Ha Seok Jin berperan sebagai hakim yang juga merupakan kakak laki-laki Ryu Sung Joon.

Mereka terlibat dalam penyelidikan kasus pembunuhan berantai.

Simak sinopsis drama Korea Blind menurut soompi.com

Pada episode sebelumnya, Ryu Sung Joon difitnah menjadi tersangka utama atas kematian Jung Man Chun (Jeon Jin Woo) dan istrinya.

Lebih buruk lagi, Baek Moon Kang (Kim Bup Rae) berasumsi bahwa Ryu Sung Joon adalah "Jung Yoon Jae".

Diketahui, Jung Yoon Jae telah membunuh putri Baek Moon Kang.

Baca Juga: Pecah Rekor Nasional! 10 Rekomendasi Drama Korea Rating Tertinggi November 2022

Baek Moon Kang juga menculik Ryu Sung Joon dengan maksud menyiksa dan akan membunuhnya.

Detik-detik terahkhir episode sebelumnya, Ryu Sung Joon berhasil melarikan diri dari Baek Moon Kang.

Yaitu dengan terjun dari tebing sehingga membuatnya mendapati luka.

Dalam foto cuplikan episode 5 yang baru dirilis, Ryu Sung Joon terlukah parah sembari mencari pertolongan.

Jo Eun Ki dan kakak laki-lakinya, Ryu Sung Hoon adalah orang yang dipercayainya.

Situasi sedang keruh karena Ryu Sung Joon dicari polisi sebagai tersangka.

Padahal Ryu Sung Joon bukanlah pelaku pembunuhan.

Ryu Sung Joon menelefon Jo Eun Ki lewat telepon umum untuk meminta bantuan.

Kondisinya yang kritis membuatnya jatuh pingsan.

Beruntung Ryu Sung Joon dapat segera diselamatkan oleh Jo Eun Ki.

2. Cheer Up

Drakor Cheer Up ini sudah rilis sejak 5 Oktober 2022 lalu.

Dibintangi Han Ji Hyun, Bae In Hyuk, Jang Gyu Ri, Lee Eun Saem dan Yang Dong Geun, seperti apa kisahnya?

Baca Juga: Rekomendasi Drama Korea Sell Your Haunted House, Ini Sinopsisnya!

Drakor ini mengusung percintaan anak kuliah namun dibalut misteri.

Cheer Up mengisahkan tim pemandu sorak Theia yang pernah mendulang sejarah keemasan namun kini hancur.

Do Hae Yi adalah mahasiswi yang cerdas dan rajin dari Yonhee University.

Keluarganya yang tengah punya masalah ekonomi membuatnya harus ikut mencari uang.

Hae Yi bergabung dengan tim pemandu sorak Theia untuk mendapat penghasilan.

Namun, grup ini justru bak memiliki kutukan kecekalaan yang beberapa kali terjadi ke anggotanya.

Bahkan, ada yang cedera hingga meninggal dunia.

Bagaimana nasib Hae Yi usai bergabung dengan Theia?

3. Love in Contract

Dibintangi Park Min Young, Love In Contract berkisah tentang layanan penyedia istri palsu profesional untuk para jomblo yang ingin pergi ke reuni sekolah atau pertemuan sosial lainnya.

Nantinya, Park Min Young akan berperan sebagi Choi Sang Eun yang merupakan istri palsu profesional.

Sementara itu, aktor yang menjadi lawan main Park Min Young adalah Go Kyung Pyo, yang juga pemeran Reply 1988.

Go Kyung Pyo memerankan tokoh beranama Jung Ji Ho, yang merupakan klien Park Min Young.

Baca Juga: Rekomendasi Drama Korea Missing: The Other Side Season 2, Sebuah Desa yang Dihuni Oleh Jiwa Orang yang Hilang

Keduanya akan terjerat kontrak eksklusif jangka panjang untuk hari Senin, Rabu, dan Jumat.

Kemudian, Park Min Young juga mendapati kontrak jadi istri palsu Kim Jae Young.

Kang Hae Jin (Kim Jae Young) memiliki perjanjian dengan Park Min Young untuk berkencan hari Selasa, Kamis dan Sabtu.

Dikutip Mydramalist.com, Love In Contract akan tayang pada 21 September 2022.

Baca Juga:Rekomendasi Drama Korea Dear M yang Dibintangi Jaehyun NCT

Teaser Love In Contract yang baru dirilis memperlihatkan hubungan rumit Choi Sang Eun dengan klien lamanya Jung Ji Ho dan klien baru Kang Hae Jin.

Setelah Kang Hae Jin bertemu Choi Sang Eun, ia berkomentar, “Sayang sekali jika aku tidak bisa fokus hanya karena cinta pertamaku muncul di usia 30 tahun.”

Teaser tersebut menimbulkan pertanyaan, apakah Choi Sang Eun adalah cinta pertama Kang Hae Jin.

Saat Choi Sang Eun memutuskan untuk pensiun dari pekerjaannya, yaitu pernikahan kontrak, hubungannya dengan Jung Ji Ho akan berubah.

Kemudian teaser juga memperlihatlan ketika Choi Sang Eun curhat kepada teman dekatnya, Woo Kwang Nam (Kang Hyung Suk).

Choi Sang Eun mengaku belum menyelesaikan masalah dengan Jung Ji Ho.

Temannya pun menebak bahwa Choi Sang Eun menyukai Jung Ji Ho.

Kemudian, di bagain akhir, Choi Sang Eun dan Jung Ji Ho berbagi makanan bersama.(*)

Baca Juga: Rekomendasi Drama Korea Brain Cooperation yang Dibintangi Jung Yong Hwa

Editor : Tiur Kartikawati Renata Sari

Baca Lainnya