GridStar.ID - Pedangdut Nita Thalia ternyata baru saja ditimpa musibah.
Jarang terlihat di layar kaca, Nita Thalia ternyata sedang berjuang mengalami sakit parah.
Nita Thalia didiagnosis kerusakan saraf otak oleh dokter.
Hal ini diungkapkannya dalam tayangan Pagi Pagi Ambyar di YouTube Trans7 Official.
"Aku terapi, aku didiagnosa sama dokter mengidap kerusakan saraf otak," uajr Nita.
Bahkan hal ini sudah dirasakannya sejak 5 tahun lalu, dan membuat Nita harus menjalani terapi.
"Dari lima tahun lalu ketahuan cuma dibiarin aja, waktu itu masih level dua," beber Nita.
"Dokter sudah suruh terapi.
Mumpung masih belum parah banget, dikasih obat, vitamin, kalau bisa jangan terlalu diporsir kerjaan.
Cuma aku kan tulang punggung keluarga, aku enggak bisa," imbuhnya.
Nita mengaku selama ini kerap pingsan, merasa sakit kepala seperti ditusuk dari kepala hingga punggung.
"Pas dicek udah level 4, level terakhir, (dibilang) 'ibu harus bed rest," ujarnya.
Bahkan, dalam kondisi ini Nita seharusnya sudah tidak bisa berjalan dan melihat.
Hal ini sontak membuat dokter mengira kondisi Nita adalah sebuah mukjizat.
"Aku ngelihat itu ya Allah orang sampai separah itu, jadi aku mikir mungkin aku harus istirahat dulu.
Mau enggak mau, ikhlas enggak ikhlas,
Sebenarnya waktu itu kontrak sama stasiun tv masih sangat panjang dan banyak, jadi buat aku memang enggak munafik butuh uang.
Cuma mau gimana lagi, percuma kalau tidak sehat," pungkasnya. (*)