Blak-blakan Soal Tabiat Sang Suami, Begini Kabar Pedangdut Uut Permatasari Usai Jadi Istri Seorang Perwira Polisi, Mundur dari Dunia Hiburan demi Lakukan Hal Ini

Selasa, 13 September 2022 | 19:33
Instagram @uutpermatasari

Uut Permatasari dan Tri Goffarudin Palungan

GridStar.ID-Nama Uut Permatasari bukanlah nama baru di panggung hiburan Tanah Air.

Uut sudah cukup lama berkecimpung di dunia tarik suara, bahkan saat usianya masih belia.

Punya nama beken sejak dulu, sosok Uut Permatasi kini sudah jauh dari sorot kamera.

Bukan karena dirinya tidak lagi laku di acara TV, tapi biduan cantik ini lebih memilih untuk memegang perannya sebagai istri pejabat.

Suami Uut Permatasari diketahui adalah seorang petinggi yang saat ini menjabat sebagai Kapolres Gowa.

Menikah pada tahun 2015 silam, Uut Permatasari dan Tri Goffarudin Pulungan bahkan jauh dari kabar tak sedap perihal kehidupan rumah tangga mereka.

Keduanya bahkan terlihat semakin mesra saja dari hari ke hari.

Memiliki satu orang anak, Uut Permatasari tampak menikmati perannya sebagai istri Kapolres.

Ia juga memilih hidup jauh dari kesan glamour seperti deretan artis Tanah Air lainnya yang penuh kemewahan.

Uut jauh lebih sering menunjukkan kesederhanaan dalam hidupnya usai menikah dengan Tri Goffarudin.

Baca Juga: Tahun Lalu Alami Keguguran, Kondisi Uut Permatasari Terbaring di Ranjang RS Dikhawatirkan Anak Usai Muntah-Muntah hingga Lemas: Mas Rafif Ketakutan

Belum lama ini Uut juga sempat membeberkan bagaimana perkenalan dirinya dengan sang suami.

Uut Permatasari sempat membocorkan tabiat asli suaminya.

Biduan cantik tersebut mengaku jika dirinya bertemu dengan sang suami pada 2013 silam saat mengisi sebuah acara.

"Semua pimpinan pada minta foto, dia diem aja, setelah semua pergi dia deketin saya minta pin BB," kata Uut mengenang awal pertemuannya dengan suami.

Jeda setahun setelah pertemuan mereka, Uut mengaku jika 2014 keduanya lantas dekat dan dijodoh-jodohkan oleh orang terdekat.

Uut Permatasari pun lantas membongkar pertemuannya dengan pria yang dipanggil mas Tri itu.

"Jadi pas ramadan tahun 2014 saya ketemuan dengan mas Tri dan janjian mau nonton di Lippo. Saya enggak sadar kalau ramadan, dan saya minta ketemunya sore.

"Terus beliau ngomong, ya nanti aja habis salat tarawih, meski sunnah tapi alangkah baiknya kita menjalaninya," terang Uut mengingat percakapnnya dulu.

Baru kenal satu sama lain, sebelumnya Uut mengaku tak ada perasaan apapun pada suaminya.

Namun karena ucapannya itulah yang kemudian mampu meluluhkan hatinya.

Bahkan biduan berparas cantik itu sampai berurai air mata.

"Apa yang membuat mbak Uut sampai berlinang air mata," tanya Raffi.

"Saya berdoa sama Tuhan untuk diberikan jodoh yang seiman dan soleh, bisa menjadi suami yang baik, bisa menjadi bapak yang baik, lahir batin dunia akhirat," kata Uut.

Akhirnya ia menemukan sosok tersebut pada diri mas Tri.

Uut mengaku jika ia sempat pergi umrah dan terus menyebut nama suaminya agar diberikan jawaban.

Tak selang lama Tri Goffarudin pun melamar dirinya.

Uut Permatasari dan Tri Goffarudin Pulungan lantas menikah pada 16 Februari 2015 di Masjid Agung Al Akbar.

Baca Juga: Hidupnya Berubah 180 Derajat Usai Dipersunting Perwira Polisi, Penampilan Pedangdut Ini Sekarang Bikin Pangling, Makin Terlihat Anggun dalam Balutan Kebaya

Setahun menikah, Uut Permatasari dikaruniai seorang putra bernama Rafif Athallah Pulungan.

Kecintaan pedangdut Uut Permatasari pada dunia tarik suara tak bisa hilang begitu saja.

Meskipun Uut sekarang hidupnya bisa dibilang nyaman sebagai istri perwira polisi.

Uut Permatasari sudah lima tahun menjalani bahtera rumah tangga dengan seorang polisi AKBP Tri Goffarudin Pulungan.

Lima tahun menikah, Uut Permatasari sudah dikaruniai dua orang anak bersama AKBP Tri Goffarudin Pulungan.

Lantas, apakah Uut Permatasari akan tetap berkarya menjadi penyanyi dangdut yang sudah ia mulai sejak tahun 2003?

"Kalau aku ya pasti kan berkarya lagi. Kan kita kan boleh berkarya, tapi jangan melupakan kodratnya sebagai istri dan ibu gitu," kata Uut Permatasari ketika ditemui di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Senin (12/09).

Wanita berusia 40 tahun itu memastikan, sang suami yang juga menjabat sebagai Kapolres Gowa, Sulawesi Selatan itu mengizinkannya tetap berkarier sebagai biduan.

"Suami emang nggak ada masalah, aku diizinkan untuk bernyanyi, cuma kan saya sekarang kan lagi mengikuti dinas suami, di manapun suami didinaskan saya harus mendampingi beliau gitu," ucap wanita bernama Utami Suryaningsih itu.

Tak hanya sebagai pendamping saja, pedangdut yang tenar dengan Goyang Ngecornya itu juga sebagai pengingat sang suami, dikala kariernya yang tengah berprestasi.

"Saya berkata apa yang ada di dalam diri saya ini yakni publik figur atau artis adalah titipan. Jadi saya selalu bilang ke suami, tetap rendah hati di mana kaki kita berpijak," jelasnya.

Tentu saja, Uut Permatasari meminta doa, agar ia bisa menjadi istri bhayangkari yang juga tetap berkarier di industri musik Indonesia dengan lancar.

"Sebagai istri abdi negara saya mendoakan suami saya sehat, rumah tangga adem ayem, besarkan anak sampai soleh," ujar Uut Permatasari.

(*)

Editor : Tiur Kartikawati Renata Sari

Sumber : Tribun-Medan.com

Baca Lainnya