GridStar.ID - Baru saja bercerai dengan Sule, Nathalie Holscher diterpa isu tengah hamil anak kedua.
Nathalie Holscher kini diduga tengah hamil anak kedua dari Sule.
Padahal keduanya telah resmi bercerai pada 10 Agustus 2022 lalu.
Terkait dengan kabar tersebut, Sule akhirnya angkat bicara.
Ia menegaskan jika kabar yang beredar tersebut hanyalah hoaks.
Ia menduga jika kabar tersebut bermula dari dugaan netizen.
"Netizen di kita (Indonesia) kan seperti itu," ucap Sule dikutip dari Youtube SCTV pada Selasa (23/08).
Sule pun mengungkap jika tak ingin terpengaruh dengan ucapan yang disampaikan orang di luar sana.
"Kalau ada yang muji, kita jangan terlalu tinggi. Tapi kalau ada yang fitnah, ya kita harus memaafkan," ujar Sule.
Sule juga menegaskan jika isu Nathalie Holscher kali ini tengah hamil anak kedua adalah hoaks.
"Menurut saya itu berita hoaks, bohong. Kalau memang (iya) dia hamil, pasti dia telpon."
"Kayak tahun lalu, ketahuan (hamil) ya telpon," tegas Sule.
Sule menduga jika kabar itu dibuat agar dirinya dan Nathalie Holscher bisa kembali rujuk..
"Saya berpikir gini, mungkin yang buat berita itu saking pengennya kita bersatu."
"Kita ambil positifnya gitu, itu kan doa, kan kita nggak tahu ke depannya gimana," tutup Sule. (*)