GridStar.ID - Raffi Ahmad memang dikenal sebagai salah satu artis dermawan.
Ringan tangan, Raffi dikenal kerap membantu siapapun yang membutuhkan.
Termasuk Marshanda yang baru-baru ini tertimpa musibah.
Dikabarkan Marshanda perlu melunasi tagihan rumah sakit Rp300 juta di Amerika Serikat.
Tagihan ini adalah tagihan saat Marshanda dirawat di RSJ Los Angeles.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @fyp_trans7 Marshanda menceritakan kejadian yang dialaminya hingga ia harus masuk ke rumah sakit jiwa Los Angeles, hal itu merupakan imbas dari teman-teman Marshanda, bernama Sheila yang menyebarkan berita bohong hingga ia harus masuk ke rumah sakit jiwa tersebut selama 2 minggu.
Bahkan Marshanda sudah minta temannya bertanggung jawab namun mereka menolak dengan berbagai alasan.
Akhirnya Marshanda harus membayarnya sendiri seluruh tagihan tersebut, tapi dengan cara dicicil.
"Jadi semuanya itu nyaris Rp 300 juta dan aku masih nyicil sampai sekarang," kata Marshanda.
Mendengar hal tersebut, Raffi Ahmad sebagai host langsung menawarkan diri akan membantu Marshanda.
Ia pun menjanjikan obrolan lebih lanjut di belakang panggung.
"Jadi sisanya berapa, Cha?" tanya Raffi Ahmad.
"Ya ada beberapa sih, aku harus liat catatannya," jawab Marshanda.
"Oke kalau gitu nanti aku yang bayar ya sisanya, nanti kita ngobrol di belakang," balas Raffi Ahmad.
Irfan Hakim selaku rekan host Raffi Ahmad di acara tersebut langsung beri penegasan. Dia menekankan hal tersebut tidak boleh dijadikan gimik tontonan.
"Iya beneran, kan Marshanda itu teman gue dari kecil dulu. Dia itu suka syuting sama gue dulu, beneran nanti aku yang bayar," kata Raffi Ahmad.
Sebelumnya, Marshanda menceritakan petugas 911 yang menemukan Marshanda di pantai lantas mereka membawa Marshanda ke Rumah Sakit Jiwa karena mendapati ia mengantongi obat penenang.
Sementara diagnosis dari dokter yang dibawanya, Marshanda disebut mengidap tumor payudara.(*)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Raffi Ahmad Tawarkan Bantuan Untuk Marshanda Melunasi Hutang Tagihannya di RSJ Los Angeles