Kabar Gembira Untuk ARMY! BTS Bakal Gelar Konser Gratis, Di Mana dan Kapan Digelar?

Sabtu, 06 Agustus 2022 | 20:32
tribunnews.com

BTS

GridStar.ID - BTS baru saja diumumkan menjadi duta World EXPO 2030 Busan.

Mereka dikabarkan akan menggelar konser global di Busan secara gratis.

Menurut laporan salah satu outlet media eksklusif, BTS akan tampil di Busan pada Oktober mendatang.

Pertunjukkan itu dilakukan untuk memberi tahu dunia tentang penunjukan baru mereka sebagai duta Busan Expo Global.

Diharapkan konser BTS ini akan menarik sekitar 100.000 penggemar dan akan menjadi acara terbesar yang pernah diadakan di Busan.

HYBE Labels dilaporkans etuju untuk mengadakan konser secara gratis.

Bahkan mereka sedang mempertimbangkan untuk tampil di tiga tempat konser yang berbeda seperti Stadion Utama Busan Asiad , Taman Ekologi Samnak , dan Pelabuhan Bukhang.

Konser BTS di Busan akan menandai penampilan pertama mereka di Korea Selatan sejak konser 'Permission To Dance On Stage' mereka, yang diadakan di Seoul pada Maret 2022.

Saat ini tidak diketahui bagaimana dan di mana kota Busan akan merencanakan konser BTS, tetapi lebih informasi mengenai pemesanan tiket dan tempat konser akan terungkap seiring dengan semakin dekatnya tanggal konser.

Baca Juga: Bertabur Bintang, Potret Keseruan Taeyang BIGBANG hingga Jessi Datang di Acara J-Hope BTS Listening Party

(*)

Editor : Hinggar

Sumber : allkpop

Baca Lainnya