Rekomendasi Drama Korea Terpopuler Viu 2021, Sudah Nonton?

Sabtu, 30 Juli 2022 | 23:00
Viu

Lovers of the Red Sky

GridStar.ID -Simak yuk 5 rekomendasi drama Korea terpopuler VIU 2021.

Simak yuk 5 drakor populer di VIU yang bisa jadi rekomendasi tontonan saat weekend!

Cek juga sinopsis drama Korea My Name yang tayang di Netflix.

1. Lovers of the Red Sky

Lovers of The Red Sky menceritakan kisah cinta dari pelukis perempuan (Hong Chun Gi), peramal buta (Ha Ram) dan pangeran yang kesepian (Gong Myung).

Hong Chun Gi dan Ha Ram akan memiliki hubungan yang menentukan dan penuh kasih sayang.

Mereka pertama kali bertemu saat mereka masih anak-anak, dan tanpa sadar mereka terjalin oleh sebuah nasib besar.

Namun, pada akhirnya Pangeran Yangmyung mulai jatuh cinta pada Hong Chung Gi yang memiliki sifat berani dan blak-blakan padanya.

Pangeran Yangmyung memiliki kelemahan dalam seni, dan dia akan terpikat oleh lukisan Hong Chun Gi.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Drama Korea Kerajaan di VIU, Bertabur Aktor Kondang

2. Police University

Viu
Viu

Police University

Police University dijadwalkan tayang pada 9 Agustus 2021 di KBS.

Dilansir dari Kompas.com, drama ini bergenre komedi romantis serta dibumbui misteri investigasi.

Drama ini dibintangi Cha Tae Hyun, Jung Jin Young B1A4, dan Krystal.

Produser drama berbagi, "Police University menggambarkan kisah anak muda, yang berlari menuju impian mereka, tumbuh sambil menangis dan tertawa bersama.

Secara khusus, akan menarik untuk melihat kisah kampus seperti apa Kang Sun Ho dan Oh Kang Hee, yang bertemu untuk pertama kalinya di masa lalu ketika mereka masih muda, akan menjadi bagian saat mereka kembali terjalin di universitas kepolisian”.

3. The Veil

koreaboo
koreaboo

The Veil

Drama ini dibintangi oleh aktor Namgoong Min.

Namgoong Min berperan sebagai Nam Ji Hyuk, seorang agen lapangan elit yang memiliki catatan sempurna dan keterampilan dalam menyelesaikan misi.

Hal ini membuatnya menjadi seorang legenda di NIS (National Intelligence Service).

Nam Hyuk Diketahui baru saja menyelesaikan misinya dan membuat sebuah sindikat kejahatan terorganisir tersudut.

Namun secara tiba-tiba dirinya menghilang bak ditelan bumi setelah mengalami kecelakaan yang mengerikan.

Ia sempat kehilangan ingatannya dan menghilang selama setahun.

Akhirnya ia kembali ke dalam organisasi untuk menemukan pengkhianat yang berusaha membunuh seluruh timnya.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Drama Korea Paruh Pertama 2022 yang Diperankan Kpop Idol, Ada yang Dapat Pemeran Utama

4. On the Woman

Punya rating tinggi 13.5%, drakor ini mengisahkan jaksa korup yang kehilangan ingatan usai tertimpa sebuah insiden.

Jo Yeon Joo lantas mencari kebenaran atas dirinya.

Akahkah dirinya berhasil menguak kebenaran tentang masa lalunya sendiri?

5. Dali and the Cocky Prince

Dali and Cocky Prince ini mengisahkan seorang putra dari keluarga kaya dan seorang peneliti dari galeri seni Kroller-Muller.

Dirinya lantas bekerja di Museum Seni Chungsong.

Jin Moo Hak adalah putra kedua keluarga yang memiliki usaha dibidang restoran, Dondon F&B.

Perusahaan tersebut bermula dari resto gamjatang dan semakin berkembang.

Jin Moo Hak bertemu dengan anak tunggal keluarga mentereng bernama Kim Dal Ri yang usaanya dibidang galeri seni.

Gegara tidak tahu latar belakang keluarga, keduanya saling jatuh cinta.

Namun, galeri seni Dal Ri semakin lama memburuk dan bangkrut.

Hal ini membuat keduanya mengalami cobaan dalam kisah cinta yang baru dimulai. (*)

Baca Juga: Baper Maksimal! Ini 5 Rekomendasi Drama Korea Romantis di Disney Hotstar, Link hingga Bloody Heart

Editor : Tiur Kartikawati Renata Sari

Baca Lainnya