Sukses Buat Perasaan Campur Aduk! Rekomendasi Empat Drama Korea Ini Cocok Temani Kamu Healing

Minggu, 10 Juli 2022 | 23:00
tvN

Hospital Playlist 2 episode 6

GridStar.ID-Kapan terakhir kali Anda menonton drama Korea (drakor) yang bisa menyembuhkan rasa sakit hati?

Grid Starmerangkum empat rekomendasi drama Korea yang bersifat healing.

Apabila Anda menontonnya, Anda bisa dibuat menangis dengan alur cerita yang mengharukan dan mengetuk hati.

Siapa tahu, Anda juga bisa memaafkan luka batin yang terpatri begitu dalam di dada setelah menonton drakor ini.

Drakor ini bisa Anda tonton di Netflix maupun platform legal lainnya. Siap-siap tisu dan mental, ini dia empat drakor healing yang membuat Anda menangis bombay.

1. Hospital Playlist

allkpop
allkpop

Hospital Playlist

Drama ini menjadi drama Korea favorit semenjak season pertamanya.

Kisahnya yang menyenangkan dan menyegarkan, membuat para penggemar K-Drama tidak ingin ketinggalan dengan jalan ceritanya.

Mengikuti kisah persahabatan Lee Ik Jun, Ahn Jung Won, Kim Jun Wan, Yang Seok Hyeong dan Cahe Song Hwa cukup mengemaskan dan membuat iri para penonton.

Di tengah kesibukkan mereka menjadi seorang dokter, kelima sahabat ini masih sering meluangkan waktu untuk berkumpul bersama dan berbagi cerita.

Momen-momen lucu dari persahabatan ini sungguh menyentuh sanubari. Mereka berlima bekerja sepenuh hati untuk para pasiennya.

Baca Juga: Selain Twenty Five Twenty One, Ini 4 Rekomendasi Drama Korea Rating Tertinggi 2022, Didominasi Netflix!

Sementara itu, di musim ini pihak produksi memberi gol dengan Ahn Jung Won dan Jang Gyeo Ul yang memiliki hubungan asmara.

Jang Gyeo Ul berhasil mengalahkan keinginan Ahn Jung Won yang bercita-cita sebagai seorang pendeta.

Di sisi lain hubungan Chae Song Hwa dan Lee Ik Jun sedang menuju sesuatu yang besar.

Kelima karakter dalam season 2 ini menjadi loveable mengalami berbagai emosi dalam perjalanan hidup mereka, pemirsa semakin terpikat.

Tentunya, season 2 ini lebih fokus pada hubungan cinta para lima sahabat ini. Di episode akhirnya, Ik-Song dan Cha-Seong pun mulai berlabuh kepada cintanya.

2. Hometown Cha-Cha-Cha

koreaboo
koreaboo

Hometown Cha-Cha-Cha

Siapa yang tak tahu drama Korea (drakor) Hometown Cha-Cha-Cha? Pasti tahu dong, karena drakor ini menjadi serial yang paling ditunggu-tunggu oleh para penggemar K-Drama terutama penggemar Kim Seon Ho.

Drama yang selalu dinanti-natikan setiap akhir pekan ini, cukup mencuri perhatian para penggemar K-Drama.

Selain dari para pemainnya yang carming, kisahnya pun ringan untuk diikuti.

Drama ini bercerita tentang seorang dokter gigi yang terpaksa pindah ke desa karena kemungkinan besar sudah di blacklist oleh beberapa klinik di Seoul.

Ia cukup shock saat pindah ke desa karena kehidupannya berbanding terbalik saat dirinya di kota. Untungnya, sosok lelaki yang pandai apapun ini selalu menjadi peri penolong untuknya.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Drama Korea dan Film Terpopuler yang Dibintangi BTS, ARMY Wajib Nonton!

3. It's Okay to Not Be Okay

soompi
soompi

It's Okay Not To Be Okay

Drakor It's Okay to Not Be Okay menceritakan tentang perawat di RS Jiwa OK, bernama Moon Gang Tae (Kim Soo Hyun).

Sejak ditinggal orang tuanya, ia tak pernah punya waktu untuk cinta dan kebahagiaannya sendiri.

Sebab, sedari kecil, Gang Tae hanya fokus menjaga sang kakak, yaitu Moon Sang Tae (Oh Jung Se), yang menderita gangguan mental autisme sejak lahir.

Suatu ketika, Moon Gang Tae bertemu dengan Ko Moon Young (Seo Ye Ji), seorang penulis buku dongeng anak yang memiliki gangguan kepribadian antisosial.

Sejak pertemuan tersebut, keduanya mengalami banyak hal yang saling berkaitan, mulai dari kenangan indah hingga menyakitkan.

Namun, baik Gang Tae maupun Moon Young dapat melewati trauma mereka dan mampu menunjukkan bahwa luka batin bisa disembuhkan dengan memaafkan diri sendiri.

Dengan mengangkat tema kesehatan mental, drama It's Okay to Not Be Okay juga menyisipkan banyak kisah inspiratif sehingga bisa membantu Anda melewati hari-hari sulit.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Drama Korea dan Film Terpopuler yang Dibintangi BTS, ARMY Wajib Nonton!

4. Move to Heaven

kpopmap
kpopmap

Move to Heaven

Move to Heaven menambah daftar drama yang menguras air mata.

Saat Anda menyaksikan drama satu ini, Anda akan disuguhkan dengan seorang anak yang memiliki sindrom Asperger yang harus bekerja sendiri setelah ayahnya meninggal.

Han Geu Ru (Tang Joon Sang), ditinggalkan di bawah perawatan mantan narapidana yang tak lain adalah pamannya, Cho Sang Gu (Lee Je Hoon).

Dalam tiga bulan, Sang Gu harus membuktikan bahwa ia layak menjadi wali keponakannya.

Tak hanya itu, di antara persyaratannya itu, Sang Gu harus bekerja untuk layanan pembersihan trauma orang meninggal.

Drama Korea (drakor) Move to Heaven bisa menjadi rekomendasi untuk penggemar K-Drama yang ingin menghabiskan akhir pekannya di rumah saja.

Drama ini hanya terdiri dari 10 episode. Anda bisa mengikuti cerita Han Geu Ru dan Sang Gu di Netflix.

Tapi, jangan lupa ya untuk menyiapkan tisu untuk berjaga-jaga mengusap air mata.

(*)

Editor : Tiur Kartikawati Renata Sari

Sumber : TribunJogja.com

Baca Lainnya