Murah Meriah! Cuma Hindari Susu dan Olahannya, Wanita Ini Kaget Berat Badan Turun Drastis Bonusnya Kulit Lebih Mulus

Senin, 09 Mei 2022 | 14:15
Kompas

Ilustrasi susu kedelai

GridStar.ID - Pernahkah mendengar diet bebas susu?

Diet ini artinya mengurangi segala jenis produk olahan susu seperti susu, keju dan lainnya.

Bukan tanpa alasan, salah satu menghindari produk susu adalah untuk menghilangkan kelebihan lemak jenuh, gula dan garam dari diet sehari-hari.

Dalam Live Science, seorang ahli gizi Alex Parren mengatakan, bahwa susu memiliki gula alami yang disebut laktosa, untuk memecahnya maka membutuhkan enzim khusus yang disebut laktase.

Tidak semua orang ramah dengan susu, beberapa diantarana intoleran terhadap laktosa, alhasil tubuh tidak menghasilkan cukup enzim ini untuk memecah laktosa dan mencernanya.

Inilah yang menyebabkan kembung, mual dan gangguan pencernaan.

Beberapa ahli mengklaim bahwa membatasi konsumsi produk susu sementara waktu, kemudian secara bertahap memasukan kembali ke dalam menu harian dapat membantu meningkatkan produksi laktase.

Lantas, apa saja hal yang didapat dari melakukan diet bebas susu ini? Simak penjelasannya berikut ini.

Baca Juga: Tak Menyiksa! Wajib Tiru Diet Ussy Sulistyawati, Tetap Makan Nasi hingga Mie Berat Badan Turun Drastis

Kulit Menjadi Lebih Bersih

Jika Anda mengalami masalah seperti jerawat, sepertinya perlu membatasi susu dan turunannya.

Susu sapi dan produk susu mengandung kasein dan jenis protein yang dianggap meningkatkan kadar hormon insulin, yakni Growth Factor-1 (IGF-1) yang telah dikaitkan dengan produksi sebum ekstra.

Zat berminak yang diproduksi oleh kulit yang bisa menyebabkan flek.

Sebuah studi oleh The Journal of Clinical and Aesthetic Dermatology mengungkapkan konsumsi susu dapat menstimulasi hormon yang memicu jerawat.

Penurunan Berat Badan

Orang yang mengonsumsi makanan hewani yang kaya akan produk susu sebenarnya berisiko mengalami kenaikan berat badan sebab mereka padat kalori dan lemak.

Menurut Physicians Committee for Responsible Medicine, sebagian lemak dalam susu dan makanan olahan susu adalah lemak jenuh.

Bila dikonsumsi terlalu banyak berisiko meningkatkan kadar kolesterol hingga serangan jantung dan stroke. Produk susu mengandung laktosa, gula alami, yang sulit dicerna oleh sebagian orang.

Penelitian dalam jurnal medis Critical Review in Clinical Laboratory Sciences mengungkapkan bahwa konsumsi gula berlebih dapat berkontribusi pada peningkatan risiko sindrom metabolik dan obesitas.

Baca Juga: Bikin Suami Waswas Gegara Istri Berhasil Ubah Penampilan, Ajun Perwira Ketar-Ketir Jennifer Jill Makin Cantik Pamer Tubuh Langsing Pakai Rok Mini

Dengan demikian, bila Anda berencana menghilangkan lemak perut yang membandel, menghilangkan asupan susu sementara waktu dapat membantu.

Meningkatkan Energi

Meninggalkan produk susu bisa menjadi salah satu cara mudah untuk meningkatkan tingkat energi.

Ini karena susu dan makanan yang berhubungan dengan susu secara alami mengandung asam amino yang tinggi yang disebut triptofan, yang dikenal dapat menyebabkan kelelahan. Susu yang sulit dicerna dengan baik, menyebabkan tubuh menggunakan lebih banyak energi.

Maka dengan membatasi makanan tinggi lemak, gula tinggi dan produk susu dan menggantinya dengan makanan nabati padat nutrisi secara alami akan meningkatkan tingkat energi.

(*)

Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Coba deh Sekali-kali Diet Bebas Susu, Setelah Seminggu Buktikan Sendiri Manfaatnya Kalau Beneran Bisa Bikin Berat Badan Turun Sampai Kulit Lebih Bersih

Editor : Rahma

Sumber : Nakita

Baca Lainnya