Honey Lee Umumkan Telah Menikah dengan Sang Kekasih, Cek Juga Sinopsis Drama Korea One The Woman di Sini

Kamis, 23 Desember 2021 | 07:30
instagram

Honey Lee

GridStar.ID - Kabar bahagia datang dari aktris Honey Lee.

Ia mengumumkan telah menikah dengan kekasihnya.

Seperti yang diketahui, Honey Lee dikonfirmasi telah memiliki kekasih yang merupakan non selebriti.

Baca Juga: 5 Drakor Terbaik dengan Multi Genre yang Tak Boleh Dilewatkan, Simak Juga Sinopsis Drama Korea Goblin di Sini

Pada Selasa (21/12), agensi dari Honey Lee, Saram Entertainment mengumumkan sang artis telah melaksanakan pernikahan hari ini.

Honey Lee mengadakan pernikahan yang digelar secara pribadi di hari itu.

Agensi memberikan pernyataan resmi terkait kabar bahagia dari Honey Lee tersebut.

Baca Juga: 7 Drakor yang Pernah Dibintangi Cha Eun Woo ASTRO, Cek Juga Sinopsis Drama Korea True Beauty di Sini

"Kami memiliki kabar baik tentang aktris label kami Honey Lee.

Honey Lee, yang bertemu dengan orang yang berharga, berjanji untuk menjadi mitra seumur hidup [dengannya] berdasarkan kepercayaan dan kasih sayang satu sama lain.

Mempertimbangkan masa-masa sulit, alih-alih mengadakan pernikahan, keduanya menikah pada 21 Desember melalui upacara sumpah di suatu tempat di Seoul yang hanya dihadiri oleh keluarga mereka.

Baca Juga: V BTS Mirror Selfie dengan Choi Woo Shik, Cek Juga Sinopsis Drama Korea Hwarang yang Dibintanginya

Kami berharap Anda akan mengirimkan ucapan selamat dan berkah [kepada Honey Lee]," tulis agensi.

Mereka juga berharap agar orang-orang menjaga privasi dari suami Honey Lee dan tak mencari tahu informasi pribadinya.

"Selain itu, pasangan Honey Lee adalah non-selebriti, jadi kami dengan sopan meminta Anda untuk menahan diri dari spekulasi berlebihan tentang informasi pribadinya.

Baca Juga: Jo Jin Woong dan Choi Woo Shik Terlibat Proyek Film Terbaru, Cek Juga Sinopsis Drama Korea Squid Game

Kami meminta pengertian Anda," ungkap agensi.

Selamat atas pernikahan Honey Lee dan sang suami.

Cek sinopsis drama Kore One The Woman di sini.

Baca Juga: Sinopsis Drama Korea One the Woman Eps 16, Sung-Hye Dapat Peringatan Keras dari Sosok Ini!

(*)

Tag

Editor : Hinggar

Sumber Soompi