GridStar.ID - Kiwil kini dikabarkan mangkir dari kewajibannya memberi nafkah sang anak.
Rohimah baru-baru ini mengungkapkan anaknya harus bekerja mencari nafkah dengan menjadi ojek online.
Setelah bercerai dari Kiwil, anak-anak Rohimah tak mendapat uang nafkah.
Padahal sebelum bercerai, Kiwil mengaku akan memberikan uangnya pada anak-anaknya.
"Enggak, Bang Kiwil serahkan semuanya (harta) pada saya, enaklah."
"Atas nama gue rumahnya,” kata Rohimah di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu dilansir dari TribunSeleb.
Namun kini Kiwil ingkar janji tak memberikan nafkah pada anak-anaknya.
Dalam tayangan Status Selebriti SCTV pada Selasa, (31/8/2021) begini curahan hati Rohimah.
Rohimah mengaku sehari-hari hanya mendapatkan Rp40 ribu dari hasil anaknya ngojek.
"Dia kasih semua, kadang Rp 40 ribu, semua dikasih ke saya.
Anak ayah, abang Nanda sekarang ngojek buat makan kita, buat bunda sama adiknya," ujar Rohimah.
Rohimah menyindir sikap istri baru Venti Figianti yang disebutnya menguasai harta Kiwil.
"Ayah ngurus anak yatim ayah di Bandung, sementara anak kandung ayah sendiri ditelantarkan," ujar Rohimah.
Sejak awal pertemuan, Venti dan Rohimah memang tak akur.
Venti Figianti sempat menantang tak akan bercerai dari Kiwil.
"Tanggal 7-8 Januari setelah saya ketemu dengan Eva tanggal 5, 'kalau saya tidak akan pernah bercerai dengan bang Kiwil apapun keadaanya'," kata Rohimah Alli menirukan kata-kata Venti pada tayangan YouTube Indosiar pada Minggu, (4/7/2021). (*)