GridStar.ID-Nama Ayu Ting Ting tentunya tak lagi asing di telinga masyarakat Indonesia.
Pedangdut sekaligus presenter tersebut memang kerap mengundang rasa penasaran publik soal kehidupan pribadinya.
Bukan karena itu saja, digadang-gadang pelantun lagu "Sambalado" itu merupakan pedangdut dengan honor tertinggi di Indonesia.
Terlihat kalem dan penuh canda tawa, siapa sangka ketika masih remaja Ayu Ting Ting merupakan gadis yang cukup nakal.
Perbuatan nakal itu dilakukan pedangdut ini ketika sebelum menikah lalu menjanda seperti sekarang ini.
Pengakuan itu diungkap Ayu Ting Ting secara blak-blakan di depan sang anak Bilqis hingga ayahnya Abdul Rozak.
Momen Ayu Ting Ting bercerita soal masa lalunya terlihat dalam video di kanal YouTube Qiss You TV.
Ayu Ting Ting mengungkap pernah membohongi orang tuanya saat masih sekolah.
Di depan Bilqis, Ayu Ting Ting jujur.
Saat masih duduk di bangku SMA, Ayu Ting Ting ternyata pernah membohongi kedua orangtuanya, dengan mengaku masuk sekolah tapi nyatanya membolos.
"Bunda pernah bohong, jadi waktu bunda sekolah, lagi zaman-zaman kelas dua SMA, bunda punya teman 12 orang ya."
"Di belakang kelas bunda, ada tembok jebol gitu, bolong, trus bunda keluar," ujar Ayu Ting Ting.
Kala itu, Ayu Ting Ting bolos sekolah dan pergi jalan-jalan naik kereta ke Kota Tua, Jakarta.
Keasyikan main, Ayu Ting Ting pun sampai di rumah lebih sore dari biasanya.
"Kita jalan-jalan naik kereta ke kota. Ibu sama ayah enggak tahu."
"Bunda pulang-pulang sore," cerita Ayu Ting Ting.
Abdul Rozak saat itu tak tahu putrinya bolos sekolah.
Yang dia tahu, Ayu Ting Ting telat pulang sekolah karena belajar kelompok dengan teman-temannya.
Alhasil, saat kebohongan Ayu Ting Ting ini terbongkar langsung membuat Ayah Rozak murka.
"Kemana nih anak ya udah sore belom pulang katanya belajar bersama sama temen-teman," kata Ayah Rozak sambil melotot
Ekpresi Abdul Rozak disambut gelak tawa oleh Ayu Ting Ting dan Bilqis.
Namun, rasa marah Ayah Rozak lalu meredam setelah tahu Ayu Ting Ting pulang membawa teman-temannya ke rumah.
"Ternyata pas pulang temennya banyak jadi gak marah deh ayah," pungkas Abdul Rozak. (*)