Positif Covid-19, BCL Ungkap Awal Mula Dirinya Terpapar Hingga Gejala yang Dialami, Bukan Karena Pulang dari Bali

Kamis, 17 Juni 2021 | 17:31
instagram

Jauh dari Pesta Mewah dan Meriah Seperti yang Dilakukan Sebelumnya, BCL Pilih Lakukan Hal Mulia Ini Untuk Rayakan Ulang Tahun

GridStar.ID - Kabar kurang menyenangkan datang dari Bunga Citra Lestari (BCL).

Penyanyi tersebut mengumumkan terpapar Covid-19 dan menjalani isolasi mandiri.

BCL kemudian mengungkap kronologi hingga akhirnya terpapar Covid-19.

Baca Juga: Bak Harus Gigit Jari, Sudah Kadung Mesra dengan Ariel NOAH, Sosok Ini Terawang Jodoh BCL Bukan Sang Vokalis: Tidak dari Kalangan Selebritis

Ia juga membantah bahwa ia terkena virus tersebut usai liburan di Bali.

BCL pergi ke Bali di akhir bulan Mei, dan kembali ke Jakarta pada 2 Juni 2021.

Ia juga telah melakukan berbagai aktivitas di Jakarta setelahnya.

Baca Juga: Sama-Sama Jadi Orang Istimewa di Hati Ariel NOAH, Terungkap Begini Interaksi Luna Maya dan BCL Kala di Balik Kamera, Saling Beri Dukungan Satu Sama Lain!

Protokol kesehatan pun tetap dijalankannya saat bekerja.

“Saya sudah beraktivitas dan bekerja di Jakarta dengan menjalankan prokes yang ada dan sudah tes PCR tanggal 12 Juni 2021 dan dinyatakan negatif,” tulis BCL pada Rabu (16/06).

Kemudian di tanggal 13 Juni, BCL mendengar kabar bahwa salah satu dancer terkonfirmasi positif Covid-19 setelah melakukan tes PCR.

Baca Juga: Sosok Ini Sebut BCL Tak akan Semudah Itu Move On dari Mendiang Ashraf Sinclair, Ariel Noah: Agak Susah Karena...

Kemudian BCL kembali menjalani tes PCR karena sempat berinteraksi dengan dancer tersebut sebelumnya.

“Saya test PCR kembali di tanggal 14 Juni 2021 dan dinyatakan positif,” tulis BCL lagi.

Ia kemudian membantah kabar bahwa dirinya terkonfirmasi positif setelah liburan di Bali.

Baca Juga: Tonton Film Terakhir Mendiang Suaminya dengan Penuh Ketabahan, Ibu Ashraf Sinclair Kirim Pesan Haru pada BCL: Bunga Sayangku...

“Saya tidak pernah mengeluarkan statement bahwa saya terpapar Covid-19 dikarenakan sehabis liburan dari Bali,” ucap BCL.

“Mohon klarifikasi informasi terlebih dahulu dengan bijak sebelum memgeluarkan statement!” tegasnya.

Baca Juga: Tonton Film Terakhir Mendiang Suaminya dengan Penuh Ketabahan, Ibu Ashraf Sinclair Kirim Pesan Haru pada BCL: Bunga Sayangku...

BCL sebelumnya juga mengungkapkan bahwa dirinya sedang menjalani isolasi mandiri.

Ia juga mengungkapkan beberapa gejala yang dialaminya selama positif Covid-19.

“Isolation Day 3. So far, ada symptoms (gejala) batuk, tenggorokan sakit, napas terasa agak pendek dan sometimes demam,” tulis BCL.

(*)

Tag

Editor : Hinggar

Sumber Instagram