GridStar.ID - Pernikahan Rizky Billar dan Lesty Kejora semakin di depan mata.
Billar dan Lesty bakal menggelar acara lamaran pada Minggu, 13 Juni 2021.
Menjelang pernikahan, tentu ada saja cobaan bagi calon pengantin.
Diakui Billar, banyak wanita yang menggodanya sejak mengumumkan dirinya bakal menikahi Lesty.
Terungkap pada video yang diunggah di kanal YouTube Ussy Andhika Official, Kamis (10/6).
Awalnya, Andhika Pratama bertanya apakah Rizky Billar sudah mantap akan menikahi Lesty di usianya yang masih terbilang muda.
Rizky Billar kemudian mengungkapkan dukungan dari teman-temannya terkait keputusannya menikahi Lesty.
Kendati demikian, ia juga tak menampik dirinya menghadapi berbagai godaan menjelang menikah, salah satunya adalah godaan dari wanita lain.
"Untuk sekarang sahabat-sahabat gue itu sudah support, cuma untuk satu bulan atau dua bulan belakangan ada orang yang memang ini orang cukup wise,” ujar Billar.
“Dia tanya ke gue, 'Billar lo yakin untuk menikah? Nikah ini sekali seumur hidup, lo sekarang lagi di top perform, muda, cakep, tenar, duit ada'," ucap Rizky Billar.
"Banyak banget godaan-godaan lo nih, orang-orang yang berusaha masuk cewek-cewek, paham lah maksud gue," imbuhnya.
Meski diterpa godaan jelang menikah, Billar mencoba tak ambil pusing.
Ia mengaku tetap berusaha kuat untuk tidak terpengaruh dengan godaan yang datang.
"Insya Allah saya kuat, cuma bagaimana kita berusaha untuk membentengi diri kita, karena tamu itu nggak bisa masuk kalau tuan rumah nggak mengizinkan," katanya.
"Banyak mantan-mantan yang say hello," ucap Billar.
Mendengar pernyataan Billar, Andhika pun ikut memberikan pesan kepada Billar.
"Ketika memetik bunga yang ini kok mekar juga, yang ini lumayan juga, menjaga untuk tetap yang ini, beratnya di situ," tutur Andhika.
(*)