GridStar.ID - Penyanyi Anggun C Sasmi saat ini tinggal di Perancis bersama suami dan anaknya.
Ia kerap kali membagikan fotonya bersama keluarga kecilnya tersebut.
Namun Anggun kerap menutup wajah sang anak dengan stiker saat mengunggah fotonya di instagram pribadinya.
Penyanyi tersebut sengaja melakukannya untuk menjaga privasi sang putri.
Setelah lama membuat penasaran, Anggun kini tak ragu lagi membagikan potret sang putri, Kirana Sasmi Montana.
Paras ayu sang putri dibagikan Anggun dalam unggahan terbarunya pada Sabtu (05/06).
Baca Juga: Tampil Anggun, Song Hye Kyo Jadi Duta Wanita Pertama Brand Mewah Fendi
Kirana terlihat melakukan rekaman, dan tersenyum manis dalam potret yang dibagikannya.
Dalam unggahan Anggun mengatakan bahwa Kirana menjadi salah satu pengisi suara dalam film Raya and The Last Dragon.
Rasa bangga begitu terluap dalam unggahan tersebut.
"Ini kali pertama anak saya ikut berpartisipasi di dalam proyek yang sama. Walaupun bagiannya hanya kecil sekali tapi dia bangganya minta ampun, dan saya pun ikut bangga," ujar Anggun.
Anggun pun memberikan motivasi bahwa semua keberuntungan yang didapat harus diiringi dengan kerja keras.
"Belum tau besarnya nanti mau jadi apa tapi yang jelas sebagai orang tua saya senang bisa berbagi pengalaman yang sama dan dia sadar akan keberuntungannya.
Jika keberuntungan digabung dengan kerja keras, insya Allah apapun yang dia harapkan akan terwujud ," tulisnya.
(*)