Lulus Kuliah di London, Pulang-Pulang El Rumi Tagih Hadiah ke Irwan Mussry, Maia Estianty Ngakak Lihat Kode Sang Anak

Minggu, 16 Mei 2021 | 16:01
Instagram/@elelrumi

Irwan Mussry, Maia Estianty, Al, El, Dul

GridStar.ID - Kabar menggembirakan datang dari putra musisi Indonesia Maia Estianty.

Putra keduanya yang menimba ilmu di London, Inggris kini telah lulus kuliah dan menjadi sarjana.

Sempat melakukan isolasi mandiri selama lima hari di salah satu hotel di Jakarta, Ahmad El Jalaluddin Rumi akhirnya dapat berkumpul bersama kedua saudara beserta ibu dan ayah sambungnya.

Baca Juga: Dul Jaelani Ngebet Nikahi Tissa Biani, Maia Estianty Sudah Ketemu Calon Besan, Ahmad Dhani Buka Suara Wanti-Wanti Ini: Yang Penting Senang, Tidak Terpaksa!

Selama masa karantina, El Rumi mengaku bosan karena tidak bisa melakukan aktivitas di luar dan juga tidak diperbolehkan memesan makanan dari luar hotel.

"Cukup membosankan.

Lima hari gak boleh keluar kamar gak boleh pesen gojek.

Baca Juga: Bak Senasib, Tsania Marwa Diajari Maia Estianty Hal Ini Gegara Perebutan Hak Asuh Anak dengan Atalarik Syach: Anak-Anak tuh Nggak Boleh Disuruh Milih Bapak atau Ibu

Makanan harus dari hotel karena demi keselamatan dan kebersihan juga kali ya," ungkapnya dikutip Tribunnews pada kanal YouTube MAIA ALELDUL TV, Sabtu (14/52021).

Setelah mendapatkan hasil negatif dari tes PCR, El Rumi langsung mengunjungi ayah sambungnya yaitu Irwan Mussry dan mendapatkan sambutan yang hangat.

Saat momen makan bersama, El Rumi memberikan kode dengan menunjukkan jam tangannya untuk meminta diberikan hadiah atas kelulusannya.

Baca Juga: Makin Digandrungi, Amanda Manopo Terang-Terangan Diidamkan Maia Estianty untuk Jadi Mantu, Terungkap Hubungan Mantan Billy Syahputra dengan El Rumi: Pernah Pacaran

Hal tersebut langsung membuat susana tawa pecah dari Irwan Mussry dan Maia Estianty.

Namun saat ditanya hadiah apa yang diinginkan, El Rumi malah memasrahkan kepada Irwan Mussry.

"Gak tahu, terserah Daddy aja. Apa Daddy?" katanya lagi.

El Rumi harus mengadakan wisuda secara virtual, karena kampusnya tidak mengadakan acara secara tatap muka akibat pandemi Covid-19.(*)

Tag

Editor : Tiur Kartikawati Renata Sari

Sumber YouTube