GridStar.ID - Sejak putus dari Ariel NOAH, Sophia Latjuba belum juga kembali menggandeng kekasih baru.
Namun, baru-baru ini Sophia Latjuba terlihat memeluk erat seorang pria muda.
Diduga sebagai kekasih barunya, fakta sosok pria ini justru bikin melongo!
Bukan pacar baru Sophia Latjuba, sosok pria yang dipeluknya erat ini ternyata kekasih Eva Celia.
Ya, ternyata pria ini adalah Demas Narawangsa, calon mantu Sophia Latjuba.
"Perkenalkan: musisi terhebat sejagat raya dan calon menantuku. Love him to pieces!” tulis Sophia Latjuba pada (3/4/21).
Siapakah sosok Demas Narawangsa ini?
Diketahui, Demas merupakan musisi berbakat yang kerap tampil di luar negeri seperti dilansir dari TribunStyle.com.
Dirinya merupakan drummer jazz yang kerap berkolaborasi dengan musisi besar seperti Tohpati, Dewa Budjana hingga Sheila Majid.
Selain itu, Demas juga lihat memainkan alat musik lainnya seperti gitar, bas, hingga keyboard.
Kekasih Eva Celia ini juga kerap memproduseri beberapa proyek musik.
Demas juga tampak dekat dengan sosok calon ibu mertuanya.
Demas dan Eva Celia
"How much I love these two is beyond words," ungkap Sophia ketika mengunggah foto kebersamaan Demas dan Eva. (*)