GridStar.ID - Peristiwa tsunami Tanjung Lesung pada 2018 silam hingga kini masih menuai duka bagi Ifan Seventeen.
Vokalis kondang ini harus rela ditinggalkan rekan satu bandnya dan sang istri yang menjadi korban meninggal dunia dalam bencana tersebut.
Begitu terpukul, Ifan Seventeen sempat tak percaya dengan tragdei yang menimpanya.
Selama ini tak pernah diungkap lantaran masih trauma dan diliputi duka, Ifan kini akhirnya bisa menjawab pertanyaan soal almarhumah sang istri.
Dalam YouTube Ussy Andhika Official pada Selasa, (08/12/2020), Ifan Seventeen mengungkapkan detik-detik mengetahui Dylan Sahara meninggal dunia.
“Awalnya, gue jauh lebih down, satu per satu hilang.
Begitu dengar kabar yang terakhir, kabar Dylan yang terakhir waktu itu, yang pertama gue doain adalah 'ya Allah, jangan sampai gue gila',” ungkap Ifan.
Melansir dari Kompas.com, vokalis kondang ini mengakui kesabaran manusia yang terbatas. Bahkan, ia takut khilaf dan tidak bisa melanjutkan hidupnya.
“Karena gue sadar, kemampuan manusia menahan beban kan ada batasnya.
Kalau gue dalam kondisi sadar, baru gue bisa berpikir apa yang akan gue lakukan,” tutur Ifan.
“Gue harus mengenali jenazah, harus urus jenazah, kalau gue gila kan enggak bisa,” ucap ifan Seventeen.
Sebagai informasi, selain Dylan Sahara, tsunami yang menghantam Tanjung Lesung tersebut juga merenggut nyawa tiga personel Seventeen lainnya.
Kini, Ifan berupaya tetap menjalankan Seventeen dan menggunakan nama tersebut agar membuka pintu rezeki bagi keluarga personel Seventeen yang ditinggalkan. (*)