GridStar.ID - Bekerja sama dengan artis luar negeri menjadi kesempatan yang langka bagi banyak orang.
Terlebih para kpop idol yang saat ini begitu banyak digemari orang-orang.
Kesempatan inilah yang kini baru saja didapatkan Rafael Tan.
Baca Juga: Berita Kpop: BTS Ungkap Detail Menarik di Album Baru Mereka BE
Rafael diketahui baru saja mendapat kesempatan menjadi host reality show pertukaran budaya dan pergi ke Korea Selatan.
Tak hanya mendapatkan kesempatan belajar budaya dari negeri Ginseng, Rafael juga berinteraksi para Idol Kpop yang menjadi bintang tamunya.
Rafael sempat membayangkan bagaimana syuting mereka akan berlangsung.
Baca Juga: Kang Sora Dikabarkan Mengandung, Agensi Bantah Isu Hamil di Luar Nikah
Ia menduga akan ada banyak aturan agensi yang membatasi pergerakan para idol selama syuting.
Rafael juga menduga akan ada batas antara dirinya dengan para idol, terlebih bahasa masih menjadi kendala utama.
Di luar dugaan semua bayangan dari Rafael Tan itu terbantahkan.
Baca Juga: Berita KPop Terbaru, Karina Anggota Tertua aespa Pernah Terlibat Kontroversi Dituding Hina BTS
Para Kpop Idol itu bersikap sangat baik dan ramah kepada dirinya.
"Tapi ternyata enggak. Begitu pas syuting kita ketemu mereka dan mereka itu baik-baik banget. Yang kayak bukan baru ketemu saat itu, kayak sudah ketemu lama," ungkap Rafael, saat konferensi pers virtual Good Friends, Jumat. (20/11).
Bahkan ia kaget saat seorang kpop Idol begitu antusias ingin mengenal lebih dekat budaya Indonesia.
Baca Juga: Berita Kpop: CNBLUE Umumkan Rencana Comeback Pertama Setelah 3,5 Tahun
"Jadi aku speechless sih melihat mereka kayak gitu, sebaik itu," imbuhnya. (*)