Rapat-Rapat Tutupi Kondisi Elvy Suakesih saat Dirawat karena Positif Covid-19, Fitria Beberkan Alasan Pilu di Baliknya karena Takutkan Hal Ini: Innalillahi Wainnaillaihi Rojiun, Kita Hadapi Ujian Mengejutkan

Senin, 21 September 2020 | 13:02
Kolase Tribunnews Maker

Rapat-Rapat Tutupi Kondisi Elvy Suakesih saat Dirawat karena Positif Covid-19, Fitria Beberkan Alasan Pilu di Baliknya karena Takutkan Hal Ini: Innalillahi Wainnaillaihi Rojiun, Kita Hadapi Ujian Mengejutkan

GridStar.ID - Baru-baru ini kondisi keluarga pedangdut Elvy Sukaesih kembali jadi sorotan.

Sejak beberapa waktu lalu nama Elvy sempat buat publik khawatir lantaran disebut sempat positif covid-19.

Elvy Sukaesih pun menjalani perawatan di RS Pondok Indah Bintaro selama 19 hari.

Baca Juga: Terungkap Alasan Keluarga Tutupi Kondisi Elvy Sukaesih saat Diketahui Positif Virus Corona, Anak sang Ratu Dangdut: Kami Tak Ingin Menambah Kepanikan

Hingga akhirnya kabar duka tentang sang ratu dangdut ini diungkap oleh putrinya, Fitria.

"Alhamdulillah, innalillahi wainnaillaihi rojiun. Memang kemarin kita menghadapi ujian yang cukup mengejutkan untuk kita semua yaitu Umi (Elvy Sukaesih) dinyatakan positif Covid-19," ungkap Fitria Sukaesih dalam videonya di Instagram.

"Di kesempatan ini juga saya mau menyampaikan mohon maaf kepada semuanya. Keputusan kami keluarga untuk tidak menyampaikan berita sakitnya Umi adalah semata karena kami tidak ingin menambah kepanikan. Terus terang pada saat itu kami sekeluarga amat sangat kaget dan cukup panik tentunya," ucap Fitria memohon maaf.

Baca Juga: Sempat Dikira Tifus, Pedangdut Senior Elvy Sukaesih Dikabarkan Positif Covid-19, Begini Kondisinya Sekarang

Fitria kakak kandung Dhawiyah ini mengaku memang sengaja merahasiakan kondisi sang ibunda terjangkit virus corona dari publik.

Fitria menuturkan kondisi kesehatan ibunya menurun pada pertengahan Agustus lalu.

"Pada saat itu, karena anak saya, Bella, lebih duluan sakit dan dinyatakan oleh dokter tifus, jadi tadinya saya berpikir bahwa Umi tifus," kata Fitria.

Baca Juga: Kisruh Anak-Anak Elvy Sukaesih Kembali Memanas, Wirdha Sylvina Tuding Dhawiya Putar Fakta: Yang Salah Siapa?

Terlebih, Elvy Sukaesih mengatakan pernah mengalami gejala sakit serupa dan meyakini bukan Covid-19.

Saat itu, menurut Fitria, Elvy Sukaesih mengalami mual dan sedikit demam. Ditambah, pernah tidak bisa mencium bau.

Singkat cerita, Elvy Sukaesih akhirnya pergi ke laboratorium untuk mengecek darah pada tanggal 17 Agustus 2020.

Baca Juga: Penyanyi Dangdut Senior yang Sukses Berduet dengan Elvy Sukaesih Ini Ungkap Kesulitan Hidup dan Penghasilan Sekarang: Bayar Listrik Bulanan Saja Bingung

"Dan ternyata hasil tes darah tidak mengarah pada tifus tapi dokternya curiga.

Dokter jaga bilang kayaknya kok arahnya ke Covid-19," lanjut Fitria.

Namun, Fitria mendengar hasil pemeriksaan paru-paru bagus sehingga Elvy Sukaesih dibawa pulang. Namun Elvy menempati kamar terpisah.

Baca Juga: Niatannya Dalam Chat WhatsApp Menjadi Viral di Media Sosial, Dua Warga Positif Covid 19 Nekat Ingin Sebarkan Virus ke Banyak Orang, Begini Nasibnya Sekarang

Keesokan harinya, Elvy Sukaesih menjalani swab test dan hasilnya dinyatakan positif virus corona.

Pihak keluarga lalu memutuskan tidak mengungkap kondisi Elvy agar tidak membebani pikiran sang ibu.

"Keputusan kami, keluarga untuk tidak menyampaikan berita sakitnya Umi adalah semata karena kami tidak ingin menambah kepanikan," ujar Fitria.

Baca Juga: Terungkap Alasan Keluarga Tutupi Kondisi Elvy Sukaesih saat Diketahui Positif Virus Corona, Anak sang Ratu Dangdut: Kami Tak Ingin Menambah Kepanikan

Fitri menuturkan Elvy dirawat di Rumah Sakit Pondok Indah Bintaro selama 19 hari.

"Hari ini, malam ini adalah malam ke-11 Umi Elvy yang saya cintai, yang kita semua cintai, kembali berada di rumah saya setelah hampir 19 hari dirawat di Rumah Sakit Pondok Indah, Bintaro," kata Fitria Sukaesih.

Fitria Sukaesih memetik pelajaran penting bahwa masyarakat tidak meremehkan virus corona.

Baca Juga: Sempat Dikira Tifus, Pedangdut Senior Elvy Sukaesih Dikabarkan Positif Covid-19, Begini Kondisinya Sekarang

"Untuk semua barangkali kalau boleh saya kembali mengingatkan bahwa ini enggak bisa kita anggap enteng dan enggak bisa kita biarkan berlanjut," kata Fitria.

Fitria mengingatkan pentingnya kesadaran untuk menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah harus kembali ditingkatkan demi menekan angka korban positif corona.

"Dan cara paling jitu adalah dengan membatasi keluar rumah, menjaga jarak, memakai masker," kata Fitria.

"Saya pun di rumah sekarang ini semua harus pakai masker karena kita tahu sekarang terjadi paling banyak adalah OTG," ujar Fitria Sukaesih. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul TERBONGKAR Alasan Pilu Fitria Rahasiakan Elvy Sukaesih Positif Covid-19, Kakak Dhawiya Takutkan Ini

Editor : Tiur Kartikawati Renata Sari

Sumber : Tribunstyle.com

Baca Lainnya