Wali Kota Banjarbaru Meninggal Dunia Setelah Jalani Perawatan Karena Covid-19, Sang Istri Tak Kuasa Tahan Tangis dan Peluk Foto Suaminya di Pemakaman

Senin, 10 Agustus 2020 | 13:30
tribunnews

Istri Wali Kota Banjar Baru saat menghantarkan sang suami ke peristirahatan terakhir

GridStar.ID - Kabar duka datang dari Wali Kota Banjarbaru, Nadjmi Adhani.

Nadjmi Adhani meninggal dunia usai menjalani perawatan selama 2 minggu karena terinfeksi Covid-19.

Nadjmi meninggal dunia pada Senin (10/08) pada pukul 02.30 WIT.

Baca Juga: Tak Sedikit Dokter Jadi Korban Meninggal Dunia Akibat Wabah Covid-19, Kelelahan dan Stres Tangani Membludaknya Pasien Corona

Najmi Adhani diketahui dimakamkan di Kompleks Pemakaman Taman Bahagia Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

Pemakaman yang dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan.

Namun upacara pemakaman itu dihadiri oleh ratusan pelayat yang menunggu sejak pagi.

Baca Juga: Ditunjuk Presiden Jokowi sebagai Ketua Komite Penanganan Covid-19, Begini Alasan Erick Thohir Ogah Jadi Relawan Uji Coba Vaksin: Nggak Etis Kalau Saya...

Para pelayat tak diperbolehkan masuk ke area pemakaman, hanya sebanyak 30 orang saja yang diperbolehkan masuk.

Istri dari Nadjmi Adhani, Ririn Kartika Rini tampak hadir untuk melepas sang suami.

Menggunakan kursi roda, ia dikawal dengan dua petugas yang mengunakan APD lengkap.

Baca Juga: Belum Ditemukan Penyembuh Pandemi Covid-19, Kini WHO Sebut-Sebut Soal Bahaya Nasionalisme Vaksin Negara Kaya, Ada Apa?

Di pemakaman, tangis duka tak bisa dibendung, Ririn tampak memeluk foto suaminya ketika peti jenazah diturunkan ke liang lahat.

Wakil Wali Kota Banjarbaru kembali menyampaikan himbauan dari Nadjmi agar selalu mematuhi protokol kesehatan.

"Ingat pesan beliau, jaga kesehatan dan terapkan protokol kesehatan. Dia juga meminta untuk memberikan yang terbaik untuk Banjarbaru," ucapnya sedih.

Baca Juga: Erick Thohir Ungkap Perkiraan Biaya Vaksin Covid-19 untuk 160 Juta Penduduk Indonesia, Butuh Rp65 Triliun

Sebelumnya, Nadjmi mengumumkan dirinya dan istri terinfeksi Covid-19 dalam sebuah video. (*)

Tag

Editor : Hinggar

Sumber Kompas.com