GridStar.ID - Nama Asmirandah sempat tak terdengar usai pernikahannya dengan Jonas Rivanno.
Pasangan yang awalnya berbeda keyakinan itu memutuskan untuk menikah diam-diam lantaran terhalang restu oleh kedua orang tua Asmirandah.
Keduanya sempat menepi dari dunia hiburan tanah air untuk meredam kehebohan isu pindah agama saat itu.
Namun kini kabar bahagia sedang menyelimuti keluarga kecil ini.
Menanti selama tujuh tahun, Asmirandah tengah mengandung buah hatinya bersama Jonas Rivanno.
Semenjak hamil, istri Jonas Rivanno ini makin aktif menggunakan media sosial Instagram untuk berbagi cerita.
Baru-baru ini, Asmirandah bahkan mengungkapkan isi hatinya bahwa merasa beruntung berjodoh dengan sang suami.
Hal itu diungkapkan Asmirandah melalui laman Instagram pribadinya @asmirandah89, Jumat (03/07).
Ia mengunggah foto bersama Jonas Rivanno dari sesi pemotretan.
Asmirandah merasa berjodoh dengan Jonas Rivanno
"Kadang suka gak menyadari kalo kita sama-sama punya belahan dagu, dan sekarang tau kenapa jodohnya harus @jonas.rivann. Karena dari dulu kagum sama muka-muka yang jadi Superman, karena punya belahan dagu," tulis Asmirandah dalam keterangan.
Tak hanya berparas layaknya seorang Superman, Asmirandah juga mengungkapkan keinginan memiliki suami yang berlesung pipit.
"trus pengen punya suami kayak kakaku yg punya lesung pipit.. lengkap kan semuanya ada diwajah calon papa ini," lanjutnya.
Seperti diketahui, sosok Jonas Rivanno selain tampan dengan belahan dagu, juga memiliki lesung pipi.
Hal itu membuat Asmirandah merasa jika sang suami adalah paket lengkap.
Kendati demikian, istri Jonas Rivanno itu mengaku ketampanan hanyalah bonus.
"walaupun tetap hati nomer 1, wajah tampan cuma bonus.. Kalo dapet paket lengkap itu namanya berkat Tuhan.. hihi.. Love you my baby number 1 @jonas.rivanno," tulis Asmirandah.
(*)