Total Kasus Positif Corona di Indonesia Tembus 30 Ribu Orang, 6 Juni Menjadi yang Tertinggi Selama 3 Bulan Terakhir Mencapai 993 Pasien,

Sabtu, 06 Juni 2020 | 18:02
Kompas.com

Bak Angin Segar di Tengah Wabah Corona, Ini 10 Provinsi di Indonesia yang Tak Ada Lagi Kasus Covid-19 Baru bak Pertanda Bakal Segera Berakhir

GridStar.ID - Hingga saat ini kasus baru positif virus corona di tanah air masih terus meningkat.

Bahkan kali ini pertambahan pasien malah mengalami peningkatan yang cukup tajam.

Pada Sabtu (06/06) tercatat ada tambahan sebanyak 993 pasien positif virus covid-19.

Baca Juga: Tak Berhubungan dengan Pandemi, Pria Bernama Corona Bikin Penasaran Teman Adik Hingga KTP-nya Dianggap Editan, Ternyata Ini Asal Usulnya

Angka ini merupakan jumlah kasus baru tertinggi, sejak kasus pertama diumumkan pada 2 Maret 2020.

Dengan penambahan tersebut, Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona, Achmad Yurianto mengungkapkan, total ada 30.514 kasus Covid-19 di Tanah Air.

"Kita dapatkan konfirmasi kasus baru positif sebanyak 993 orang sehingga menjadi 30.154 orang," kata Yuri dalam konferensi pers dari Graha BNPB, Jakarta, Sabtu sore.

Baca Juga: Meski Surabaya Menjadi Zona Hitam Virus Corona dalam 4 Hari, Pasien Sembuh di Kota Ini Tercatat Lebih dari 500 Orang, 3T Jadi Kunci Rahasia Walikota Risma

Penambahan 993 kasus baru ini merupakan hasil pemeriksaan dari 13.095 spesimen.

Tambahan kasus tertinggi sebelumnya yakni 973 kasus pada tanggal 21 Mei 2020 lalu.

Saat itu, kasus Covid-19 di Indonesia menjadi 20.162.

Baca Juga: Tampil Berhijab Saat Hadiri Pesta Pernikahan di Tengah Pandemi, Bella Saphira Harus Tahan Napas Demi Bisa Lakukan Hal Ini

Yurianto juga mengumumkan penambahan jumlah pasien yang sembuh dalam 24 jam terakhir, yakni 464 orang.

Maka, total pasien sembuh sampai saat ini menjadi 9.907 orang.

Kemudian, kasus kematian bertambah 31 sehingga pasien Covid-19 meninggal dunia yaitu 1.801 orang.

Baca Juga: Bak Petir Menyambar, Kasus Corona di Jakarta Menurun Tapi Melonjak di Jatim, Sosiolog Khawatir Bakal Terjadi Perpindahan Episentrum: Mudah-mudahan Bisa Diatasi...

Sebanyak 46.571 orang dalam pemantauan (ODP) dan 13.347 pasien dalam pengawasan (PDP) masih dipantau pemerintah.

Adapun kasus Covid-19 ini menyebar di 421 kabupaten/kota di 34 provinsi. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul993 Kasus Baru, Rekor Penambahan Tertinggi Covid-19 di Indonesia

Editor : Hinggar

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya