Glenn Fredly Dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Keluarga Minta Pelayat Tak Datang, Kenapa?

Kamis, 09 April 2020 | 08:30
instagram @glennfredly309

Glenn Fredly

GridStar.ID - Kabar duka datang dari dunia musik tanah air.

Glenn Fredly meninggal dunia pada Rabu (08/04) pukul 18.47 WIB setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Setia Mitra Cilandak, Jakarta Selatan.

Diketahui Glenn meninggal setelah sebelumnya mengalami sakit meningitis.

Baca Juga: Sebelum Persunting Pedangdut Mutia Ayu, Inilah Deretan Artis Mantan Kekasih Glenn Fredly

Rencananya penyanyi tersebut akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir pada Kamis (09/04).

Sebagai penghormatan terakhir bisanya para pelayat akan mengantarkan jenazah hingga peristirahatan terakhir.

Namun keluarga meminta agar pelayat tak datang dalam proses pemakaman tersebut.

Baca Juga: Kariernya bak Bintang Terang di Dunia Musik, Glenn Fredly Miliki Bisnis Tak Jauh dari Passion Hingga Sahabat

"Tanpa mengurangi rasa hormat, kami berharap agar para pelayat tidak hadir dalam prosesi pemakaman dikarenakan situasi dan kondisi yang tidak memungkinkan saat ini," kata Mozes Latuihamallo.

Pihak keluarga hanya meminta doa untuk melepas kepergian dari Glenn.

"Doa rekan-rekan sekalian di mana pun berada sudah lebih dari cukup untuk menguatkan kami dalam rasa duka ini," ujar Mozes.

Baca Juga: 3 Fakta Meninggalnya Penyanyi Glenn Fredly, Berpulang Usai 40 Hari Kelahiran Anaknya dan Unggahan Pilu Sang Istri: Gewa Bangga Jadi Anak Ayah

Dalam pernyataan tertulisnya Mozes menyampaikan bahwa Glenn mengalami tidak nyaman dengan penyakit yang dialaminya itu selama satu bulan terakhir hingga akhirnya dibawa ke rumah sakit.

"Meski kondisinya menurun selama tiga hari terakhir, namun masih bisa berinteraksi hingga akhirnya menghembuskan nafas yang terakhir pada 8 April 2020," ungkap Mozes.

Glenn meninggal di usia 44 tahun, ia meninggalkan seorang istri, dan anak yang masih berusia 40 hari. (*)

Editor : Hinggar

Baca Lainnya