GridStar.ID - Personel Super Junior, Siwon diketahui sedang berkunjung ke Indonesia beberapa waktu yang lalu.
Berada di Jakarta, rupanya duta UNICEF ini juga menyempatkan diri untuk berkunjung di rumah Raffi Ahmad yang ada di Green Andara Residence pada Selasa (10/03).
Dalam kesempatan tersebut Siwon menggunakan pakaian yang kasual dengan kaos putih dan jas navy blue.
Berkunjung ke kediamannya, Nagita pun menyediakan banyak sajian makanan untuk menjamu Siwon.
Istri dari Raffi Ahmad tersebut memberikan sajian khas nusantara untuk K-pop Idol itu.
Rupanya Gading Marten yang juga tinggal bertetangga di daerah tersebut juga tampak hadir berkunjung.
Raffi Ahmad, Gading Marten dan Siwon
Penyambutan dari Siwon ke rumah Raffi pun tak kalah meriah.
Bak seorang pangeran, red carpet pun digelar di sepanjang jalan menuju mobil untuk mengantar kepulangan dari Siwon.
"Nih Siwon udah kita siapin red carpet," kata Raffi Ahmad.
Raffi dan Nagita juga berkali-kali mengucapkan terima kasih pada Siwon karena telah berkunjung ke rumahnya.
Baca Juga: Jadi Duta UNICEF, Siwon Super Junior Bagikan Tips Lindungi Diri dari Virus Corona
Banyak orang yang iri dengan kedekatan dari Siwon dan Raffi Ahmad tersebut.
"Sultan mah emang ngak ada lawannya," tulis Andre Taulany.
"Ini sih gilaaa.... Speechless.. Keren euy.." ungkap Irfan Hakim.
Baca Juga: Tak Mau Terima Taktiran dari Raffi Ahmad, Siwon Ucap Keinginannya Jika Berkunjung ke Indonesia
"cakep amat sih !!!!" tulis Maia Estianty. (*)