Silau Ketenaran, Juara Indonesian Idol yang Sempat Cicipi Puncak Popularitas Ini Terpaksa Lakoni Pahitnya Hidup Setelah Dicerai Istri hingga Tersandung Kasus Narkoba

Senin, 09 Maret 2020 | 09:35
Grid.ID

Lika-liku perjalanan hidup Aris Indonesian Idol

GridStar.ID -Nama besar ajang pencarian bakat Indonesian Idol memang menggiurkan bagi banyak orang.

Terlebih jika sang penyanyi berhasil memenangkan kompetisi tersebut.

Sayangnya, Aris Indonesian Idol tak dapat mempertahankan karir gemilangnya hingga akhirnya kini meredup.

Baca Juga: Bak Ditelan Bumi, Ini Nasib 5 Juara Indonesian Idol dari Joy Tobing, Igo Pentury, hingga Maria Simorangkir, Inisial AR Ketahuan Sedang Mendekam di Penjara

Tak semua orang silau dengan popularitas usai memenangi sebuah ajang kompetisi.

Dan ada pula yang sebaliknya.

Hal ini pun dialami oleh ArisRuntuwene yang merupakan juara Indonesian Idoltahun 2008.

Baca Juga: Sempat Pepet Tiara Idol Usai Berduet di Panggung Indonesian Idol, Dul Jaelani Kini Malah Kecolongan dari Azriel Hermansyah, Netizen: Wajahnya Azriel dan Tiara Kok Sama, ya?

Saat itu, Aris Idol sukses mengalahkan Gisella Anastasia (mantan istri Gading Marten) yang menjadi juara kedua

Aris Idol memiliki nama lengkap Januarisman.

Perjuangan hidupnya berliku hingga ia berhasil menjadi pemenang Indonesian Idol 2008.

Baca Juga: Suaminya Disalahkan Karena Buat Menangis BCL di Acara Indonesian Idol, Istri Judika Pasang Badan: Unge Bilang Boleh Kok

Pria kelahiran Jakarta, 25 Januari 1985, ini awalnya adalah seorang pengamen yang mencari peruntungan di kereta listrik Jabodetabek dan Terminal Kampung Melayu.

Ia datang bukan dari keluarga berada.

Namun, usahanya untuk menaklukkan perjuangan hidup lewat ajang pencarian bakat Indonesian Idol.

Baca Juga: Ahmad Dhani dan Maia Estianty Reuni di Indonesian Idol, Mulan Jameela Ingin Ikutan Juga?

Aris mampu memukau juri dengan lagu 'Rasa yang Tertinggal' milik ST12 .

Setelah lolos audisi Indonesian Idol, Aris terus memberikan penampilan terbaik sepanjang kompetisi.

Ia akhirnya didapuk jadi pemenang Indonesian Idol musim kelima 2008 silam.

Baca Juga: Puji Kecantikan Tiara dan Lyodra Indonesian Idol, Dul Jaelani Langsung Dikomentari Maia Estianty hingga Seret Sifat Ahmad Dhani

Setelah menjadi pemenang Indonesian Idol, ia dikabarkan dipecat oleh pihak Indonesian Idol karena kasus yang membelitnya.

Pamor sebagai jawara Indonesian Idol yang telah direngkuhnya ternyata tak membuahkan kebahagiaan bagi istrinya, Rosillia Octo Fany, perempuan yang dia nikahi pada 22 September 2007.

Aris dianggap telah silau dengan ketenaran.

Baca Juga: Sapa Maia Estianty di Panggung Indonesian Idol, Ahmad Dhani: Ibunya Al, El, Dul yang Tersayang

Fany mengklaim telah mendaftarkan gugatan cerai kepada Pengadilan Agama (PA) Bekasi pada 26 November 2008 lantaran telah memergoki suaminya selingkuh dengan perempuan lain.

Tak hanya itu, Aris juga dituding kerap melakukan tindakan kekerasan terhadap dirinya.

Ayah dari Mocalist Rasya Fatiruwllah itu sempat menjalani sidang.

Baca Juga: Penampilan Lyodra bak Elsa Frozen di atas Panggung Berhasil Mengguncang Indonesian Idol, Anang Hermansyah: Aku Lumer Banget Dengernya

Namun, ia meminta maaf dan memilih rujuk kembali.

Sayang, akibat peristiwa tersebut, nama besar Aris langsung saja melorot.

Namanya bahkan kini kian tak terdengar.

Baca Juga: Nasibnya Berubah Drastis dari Petani Jadi Penyanyi Kondang Usai Menang Indonesian Idol, Pria Ini Sempat Kepincut Pesona Janda Beranak Satu

Bahkan Aris tersangkut narkoba dan ditangkap polisi pada Selasa (15/1/2019).

Aris ditangkap di sebuah apartemen di Kuningan, Jakarta Selatan saat mengkonsumsi sabu bersama empat tersangka lainnya, yaitu YSP, AS, AY, dan AM.

"Saat para tersangka mengkonsumsi sabu, unit II dari Sat Resnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok datang dan mengamankan barang bukti beserta orang yang berada di dalam kamar apartemen," jelas Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono, saat dikonfirmasi Kompas.com.

Baca Juga: Nasibnya Berubah Drastis, TKW yang Kerja sebagai Asisten Rumah Tangga Dinikahi Bule Tampan dari Eropa, Sempat Minder Saat Pertama Nikah Tapi Sekarang Ikut Suami Tinggal di Australia

Kasatres Narkoba, Iptu Hendro Suprayitno, menyebutkan Aris dan empat tersangka lainnya tak saling kenal.

Dari penangkapan tersebut, polisi mengamankan sejumlah barang bukti yang terdiri dari 0,23 gram kristal diduga sabu, satu unit bong, dan lima ponsel.

Aris pun divonis hukuman penjara 2 tahun 7 bulan oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Utara pada bulan Agustus 2019.

Baca Juga: Belum 40 Hari Ashraf Sinclair Tutup Usia, Ahli Tarot Ini Coba Terawangan Nasib BCL yang Masih Berselimut Duka, Ada Awal Baru hingga Peruntungan Pekerjaan

Ia disangkakan pasal 127 ayat 1 Undang-undang Narkotika dan tak jalani rehabilitasi.(*)

Artikel ini telah terbit di Suar.ID dengan judul "Dulu Jadi Juara Indonesian Idol, Siapa Sangka Sosok Ini Alami Nasib Pait Dipecat Hingga Cerai Sang Istri, Kini Berakhir di Penjara"

Editor : Hinggar

Sumber : Suar.ID

Baca Lainnya