Andhika Pratama Ungkap Ussy Sulistiawaty Pingsan hingga Alami Kejang, Dokter Kandungan Diagnosa Penyebabnya Bukan Kontraksi

Jumat, 21 Februari 2020 | 10:34
Instagram/@ussysulistiawaty

Andhika Pratama Ungkap Ussy Sulistiawaty Pingsan hingga Alami Kejang, Dokter Kandungan Diagnosa Penyebabnya Bukan Kontraksi

GridStar.ID - Kabar tak menyenangkan datang dari paangan Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama.

Pasalnya, Ussy baru-baru ini dikabarkan mengalami pingsan dan kejang-kejang akibat darah rendah.

Padahal, istri Andhika Pratama ini tengah dalam kondisi mengandung.

Baca Juga: Sopir Pribadi Pilu Ashraf Sinclair Telah Tiada, Kenang Sisi Baik sang Majikan yang Tak Terekspos: Jangankan Manusia, Kucing Lewat Pasti Dikasih Makan

Keduanya langsung memeriksakan kandungannya ke dokter spesialis.

Awalnya, Andhika mengungkapkan kepada dokter bahwa pingsannya Ussy bukan disebabkan oleh kontraksi karena perut Ussy tidak keras ketika dipegang.

Presenter itu khawatir karena Ussy pingsan sebanyak 2 kali dalam satu periode dan yang kedua disertai dengan kejang-kejang dilansir dari NOVA.

Baca Juga: Labrak di Lokasi Syuting, DJ Molek Dinar Candy Akui Muak dengan Kepalsuan Barbie Kumalasari, Begini Responnya Disinggung Soal Berlian

Setelah dilakukan pengecekan tekanan darah, terlihat hasil bahwa tensi Ussy Sulistiawaty rendah.

Namun demikian, dokter kandungan yang menangani Ussy menjelaskan bahwa tensi drop wajar dalam kehamilan.

Yang menjadi kekhawatirkan dokter itu sendiri adalah kondisi kejang-kejang yang diceritakan oleh Andhika mengenai kejang.

Baca Juga: Member Girlband SNSD Ini Miliki Profesi Baru di Kelab Malam, Malu-Malu Akui Dirinya Seorang DJ Saat Disinggung Boy William

Sempat diduga kurang nafsu makan, Ussy menjelaskan bahwa dirinya justru banyak makan dan nyemil.

Selain itu, Ussy Sulistiawaty juga menjelaskan bahwa ia tidak beraktivitas banyak akhir-akhir ini.

Dokter Bram, dokter yang menangani Ussy, mengaku tidak bisa mendiagnosa secara pasti penyebab kondisi Ussy.

Baca Juga: Drama Persidangan Berlanjut, Pihak Pablo Benua Klaim Tak Bersalah dan Pertanyakan Kerugian Fairuz A Rafiq karena Video Ikan Asin!

Namun dirinya menyarankan agar Ussy melakukan pengecekan kepada dokter syaraf.

Setelahnya dokter Bram melakukan USG pada perut Ussy dan terlihat bahwa janin di dalam perutnya sudah mulai menunjukkan pertumbuhan positif.

Ussy kemudian melakukan pengecekan darah di ruang yang lain dan darahnya harus diambil sebanyak 4 tabung. (*)

Tag

Editor : Tiur Kartikawati Renata Sari

Sumber YouTube