Pangkas Berat Badannya Hingga Lebih dari 100 Kg, Arya Permana Lakukan Operasi Pengecilan Lambung dan Diet Ketat

Kamis, 23 Januari 2020 | 16:05
kompas.com

Pangkas Berat Badannya Hingga Lebih dari 100 Kg, Ini Usaha yang Dilakukan Arya Permana

GridStar.ID - Masih ingat sosok bocah berusia 10 tahun yang memiliki bobot hingga192 kg?

Ya, bocah tersebut adalah Arya Permana asal Karawang, Jawa Barat.

Pastinya dengan berat badan tersebut Arya tak bisa melakukan aktivitas layaknya anak-anak pada umumnya.

Baca Juga: 9 Tahun Berumah Tangga, Mantan Suami Jenita Janet Bongkar Sifat Asli sang Pedangdut, Suka Menyakiti Diri Sendiri Apabila Keinginannya Tak Diikuti

Ia hanya bisa terbaring di kasur dan menonton tv tanpa banyak bergerak.

Mengalami obesitas, Arya pun menjalani pola hidup sehat untuk mendapatkan bobot idealnya.

Kini Arya yang telah berusia 14 tahun berhasil memangkas berat badannya hingga 109 kg.

Baca Juga: 4 Tahun Menduda, Sahrul Gunawan Ungkap Ingin Menikah Lagi di Tahun Ini, Calonnya 19 Tahun Lebih Muda

Arya kini diketahui memiliki berat badan 83 kg.

Arya juga sempat menjalani operasi pengecilan lambung oleh seorang wartawan Inggris.

"Dulu sih diajak sama salah satu wartawan dari Inggris. Di ajak ke rumah sakit, di situ ketemu dokter dan disarankan untuk operasi," kata Arya dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Rela Naik Berat Badan 10 Kilogram Demi Peran, Jessica Milla Ngaku Tak Merasa Buruk Rupa, Tetap Cantik!

Selain menjalani operasi Arya juga menjalani pola hidup sehat.Arya datang ke tempat gym Ade Rai untuk olahraga.

Ia juga mengurangi konsumsi makanan yang mengandung gula dan minyak.

Orang tuanya juga memberikan asupan makanan yang sehat untuk dikonsumsi.

Baca Juga: Bak Firasat Hati, Artis Ini Mimpi Ular Sebelum Disantet yang Buat Kakinya Bengkak Tak Wajar: Dia Sakit Hati sama Saya

"Orang tua (hanya) siapin makanan yang enggak digoreng. Kayak ayam bakar, tapi ayam bakarnya dada, karena kan dada sedikit lemak," ungkap Arya.

Setelah berhasil menurunkan berat badannya, kini Arya terlihat senang bisa bermain dengan teman-temannya yang lain.

"Sekarang sudah bisa main bola, bareng temen-temen," ucap Arya. (*)

Editor : Hinggar

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya